Senin, 11 Januari 2016

KECERDASAN EMOSIONAL INTRAPERSONAL DAN INTERPERSONAL



Kecerdasan emosional merupakan keterampilan atau kemampuan yang dapat dikembangkan dalam 2 lingkup utama yaitu: (1) kecerdasan emosional yang bersifat interpersonal yang terdiri dari: kesadaran diri (Self-Awareness), pengeturan diri (Self regulation), Motivasi Diri ( Self-Motivation), (2) Kecerdasan emosional bersifat interppersonal yang teriri dari : Empati (emphaty), dan kerjasama (Work Together). Lebih lanjut  akan dijelaskan masing-masing dari dimensi tersebut diatas sebagai berikut:
1.      Kesadaran Diri
Kesadaran diri  (Self-Awareness) adalah kemampuan dan keterampilan siswa mengenali emosi dan menyadari penyebab dari pemicu emosi tersebut yang juga berarti bahwa mempunyai kesadaran emosi, mempunyai kemampun mengevaluasi dirinya sendiri dan mendapatkan informasi untuk melakukan suatu tindakan atau mengenali perbedaan perasaan dan  reaksi.
2.      Pengaturan Diri (Self- Regulation)
Pengaturan diri(Self-Regulation) adalah kemampuan dan ketermpilan mengenali diri dengan baik, lebih terkontrol dalam membuat tindakan, dan lebih berhati-hati. Siswa juga akan berusaha untuk tidak implusif. akan tetapi, perlu di ingat bahwa hal ini bukan berarti siswa tersebut memnyembunyikan emosinya melainkan memilih untuk tidak diatur oleh emosinya.
3.      Motivasi Diri (Self-Motivation)
Motivasi Diri (Self-Motivation) adalah kemampuan dan keterampilan yang dimiliki siswa untuk dapat meggerakkan diri dengan memiliki pandanagn positif dalam menilai segala sesuatu yang terjadi dalam dirinya untuk mencaai suatu tujuan. Dalam motivasi tercakup konsep-konsep, seperti kebutuhan untuk berprestasi, kebutuhan berafiliasi, kebiasaan dan keingintahuan seseorang terhadap sesuatu.
(Corno, 1993; Wolters, 2003; zimmerman, 2004  dalam Jeanne Ellis Ormorod (2008:39 ) menjelaskan bahwa Pembelajar yang mengatur diri biasanya memiliki self-efficacy yang tinggi akan kemampuan mereka menyelesaikan suatu tugas belajar dengan sukses Mereka menggunakan banyak strategik agar tetap terarah pada tugas, barangkali dengan menghiasi tugasnya agar lebih menyenangkan, mengingatkan diri mereka sendiri pentingnya mengerjakan tugas dengan baik, atau menjanjikan kepada diri mereka sendiri hadiah tertentu bagitu tugas selesai dikerjakan.
4.    Empati (Emphaty)
Empati (Emphaty) adalah kemempuan untuk mengenali perasaan orang lain dan merasakan apa yang orang lain rasakan jika dirinya sendiri yang berada pada posisi tersebut. Beberapa indikator seseorang yang memiliki kemampuan empati antara lain: lebih mampu menerima sudut pandang orang lain, kepekaan terhadap perasaan  orang lain, lebih baik dalam mendengarkan orang lain, memahami perasaan dan masalah orang lain, dan berpikir dengan sudut pandang mereka, mengahargai perbedaan perasaan orang mengenai berbagai hal.
5.      Kerjasama ( work together)

Kerjasama ( work together) adalah kemampuan dan keterampilan yang dimiliki siswa untuk dapat bekerjasam pada suatu kelompok dalam menyelesaikan masalah, kemampuan utnuk menyeimbangkan kebutuhannya sendiri dengan kebutuhan orang lain dalam kegiatan kelompok. 

Sumber : Ibrahim M. M.2011.Kecerdasan Emosinal Siswa Berbakat Intelektual. Samata: Alauddin Press. 

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | coupon codes